Secara umum, pengawetan kayu dan bambu atau lainnya langsung menggunakan bahan kimia khusus. Namun, tidak akan maksimal tanpa tahu teknik dasarnya dahulu.
Langkah dasar tersebut dilakukan pada saat proses penebangan dengan mengikuti 3 aturan yang berlaku. Industri pengolahan kayu yang akan menebang pohon harus memperhatikan syarat usia pohon, masa tebang, dan teknik penebangannya. Kayu telah memenuhi syarat memiliki kualitas bahan baku yang kokoh. Selain itu, material furniture dan bangunan tersebut tidak rentan serangan serangga dan jamur.
Pentingnya Mematuhi Aturan Penebangan Pohon Demi Kayu Bebas Serangga
Ada berbagai jenis serangga yang gemar merusak kayu. Rayap, kumbang bubuk, thothor, kecoa, dll adalah beberapa contoh yang sering ditemui pada kasus kerusakan kayu. Serangga-serangga tersebut sebenarnya tidak bermaksud merusak melainkan hanya mencari sumber makanan dan tempat tinggal. Kerusakan tersebut hanyalah dampak dari pergerakan daur hidup mereka.
Pergerakan daur hidup serangga dimulai sejak fase telur. Serangga menyisipkan telur ke dalam kayu dan tinggal sampai berubah menjadi kumbang. Dalam masa peralihan telur menjadi kumbang terdapat fase larva dimana fase inilah yang menyebabkan kerusakan. Larva mencari nutrisi atau makanan dengan cara merusak jaringan kayu dimana kerusakannya tidak bisa dilihat dari luar.
Setelah ditebang dan tumbang, nutrisi dalam kayu masih ada. Teknik penebangan yang tepat ialah dengan mengupas lapisan kayu atau kambium pada bagian pokok batang. Hal ini akan memutuskan proses pengiriman nutrisi dari akar ke batang. Dengan demikian, nutrisi dalam kayu tidak bertambah. Sementara itu, cadangan nutrisi akan habis dalam proses metabolisme pohon selama bertahan hidup. Itulah pentingnya mematuhi peraturan penebangan dalam proses pengawetan kayu dan bambu.
Penanganan Serangga Perusak Kayu dengan BioCide Insecticide
Teknik aplikasi produk ini dapat dilakukan dengan sistem vakum tekan, perendaman, kuas, dan spray. Menggabungkan langkah dasar pengawetan kayu dan bambu serta BioCide Insecticide akan menghasilkan kualitas material yang unggul. Obat anti serangga ini memiliki keefektifan sampai 2 tahun dan relative lebih ramah lingkungan. Produk ini memiliki kemasan 100 gram/ botol dengan harga Rp. 100.000,-. Dapatkan bahan pengawet kayu ini di Bio Industries jl Sidikan no 94 Sorosutan Yogyakarta 55162. Pemesanan online dapat menghubungi WA: 082 167 600 693.