9 Model Meja Tamu Terbaik yang Bisa Anda Pilih

Model meja tamu terbaik ini dijamin bisa Anda jadikan inspirasi. Bagi kamu yang sedang bingung hendak membeli meja ruang tamu, atau justru ingin membuat meja tamu sendiri, yuk simak kesembilan contoh di bawah ini.

Ruang tamu yang cantik akan terwujud apabila furniturenya juga cantik. Dan salah satu furniture utama di ruang tamu adalah mejanya. Sebab saat tamu duduk, salah satu fokusnya pasti pada meja. Nah, di kesempatan ini, kami akan membagikan beberapa contoh meja untuk ruang tamu yang bagus. Contoh-contoh ini bisa Anda jadikan untuk inspirasi.

promo produk natural oil dan sanding sealer

9 Contoh Model Meja Tamu yang Bagus

Meja Tamu dengan Hiasan Epoksi

Image: livemaster.com

Coba lihat meja ini. Cantik sekali bukan? Tampak meja dengan kayu yang seolah terbelah. Lalu di bagian belahannya, terdapat semacam lukisan yang indah. Tahukah Anda apa sebetulnya lukisan itu? Bagian itu umumnya diisi dengan cat epoksi oleh para pengrajin.

Epoksi adalah sebuah bahan yang terdiri dari 2 komponen. Komponen pertama adalah resin, dan komponen kedua adalah hardener. Ketika dicampurkan, keduanya akan bereaksi sehingga menghasilkan lapisan yang keras. Nah, dengan modifikasi tertentu, epoksi bisa dipakai untuk mengisi belahan kayu dengan tampilan indah.

Meja Akuarium

Image: champagnereef.com

Model meja tamu lain yang unik adalah meja aquarium. Tipe meja ini mengombinasikan dua benda, yakni meja dengan aquarium. Bagi Anda yang suka dengan ikan atau justru memiliki hobi besar dengan ikan, maka meja ini recommended untuk Anda pilih. T

Tapi pastikan, ikan tetap dirawat ya. Jangan sampai ikan-ikan di akuarium tersebut menderita karena diletakkan di meja saja.

promo produk biocide surface film preservative

Meja Tamu dari Benda-benda Non Konvensional

Image: persialou.com

Kita juga bisa menggunakan benda-benda tak biasa untuk dijadikan meja lho. Misalnya saja ban yang tak terpakai. Ban bisa diilit menggunakan tali yang bagus sehingga membentuk semacam bulatan indah yang dapat digunakan untuk meja tamu. Misalnya saja meja ini. Terlihat indah, kan? Siapa yang akan menyangka bahwa sebetulnya meja ini aslinya terbuat dari ban bekas?

Meja Shabby Chic

Image: livelaughlove.co.uk

Suka dengan tampilan lawas tapi tetap manis dan menarik? Bila iya, Anda bisa mempertimbangkan meja ruang tamu shabby chic ini. Dengan warna lembut seperti pink, baby blue, hingga kuning gading, serta kesan-kesan lawas, meja pasti terlihat amat cantik.

Jangan lupa, kombinasikan meja ini dengan sofa yang juga shabby chic ya. Pilih sofa yang warna dan motifnya sesuai. Kalau bisa, ruangan Anda pun hendaknya didesain dengan gaya shabby chic.

Meja Tamu Rotan

model meja tamu bagus
Image: pinterest.co.uk/pin/671106781957815290

Meja tamu ini cocok untuk Anda yang suka dengan furniture rotan. Selama ini mebel rotan memang hanya kerap digunakan untuk mebel teras. Padahal, furniture rotan pun bisa dijadikan furniture utama di ruang tamu. Malah keindahannya tak kalah kok dengan mebel ruang tamu. Tampilan rotan juga akan membuat ruang tamu terkesan lebih natural dan etnik.

Meja Full Kaca atau Logam

model meja tamu bagus
Image: westelm.co.uk

Selain kayu dan bahan alam, material lain juga bisa digunakan untuk membuat meja. Keduanya adalah logam dan kaca. Ya, baik logam dan kaca juga bisa digunakan untuk membuat furniture lho. Hasilnya juga sangat bagus dan bahkan memiliki kesan yang sangat unik. Kaca akan membuat meja terlihat ringan dan transparan. Sedangkan logam bisa memberikan kesan mewah, tua, rustic, dan lainnya tergantung finishing yang diaplikasikan.

Meja Tamu Kayu dengan Desain Etnis

model meja tamu bagus
Image: id.pinterest.com/pin/372813675374897687

Bagi Anda yang menyukai berbagai jenis budaya, maka Anda bisa memilih model meja tamu dengan desain etnis tertentu, Misalnya meja dengan tampilan khas etnik dayak, etnis toraja, melayu, manggarai, dan lain sebagainya.

Bisa juga lho memilih etnis dari luar negeri. Misalnya meja tamu dengan gaya jepang, china, korea, Russia, dan lain sebagainya.

Model Meja Tamu Vintage

model meja tamu bagus
Image: wineenthusiast.com

Suka dengan tampilan yang terkesan lawas? Bila iya, Anda bisa mempertimbangkan aneka model meja ruang tamu dengan gaya vintage. Meja seperti ini seringkali dibuat dengan bahan kayu pallet. Sedangkan finishingnya biasanya dipilih yang washed, boat, charcoal, dan lain sebagainya.

Meja Tamu Mewah

model meja tamu bagus
Image: evopa-pr.com

Beberapa orang mendambakan ruang tamu yang mewah dan berkelas. Bila Anda termasuk dalam kelompok orang ini, maka meja tamunya pun tentu harus dipilih yang memiliki kesan mewah dan mahal. Misalnya, meja memiliki aksen warna emas dan perak yang cantik.

Awetkan Meja Tamu dengan BioCide Insecticide

Aneka model meja tamu di atas memang sangatlah menarik. Tapi ingat, keindahan bukanlah segalanya. Tak ada gunanya, mebel terlihat indah, apabila ketahananya kurang. Misalnya, mebel ternyata mudah terkena bubuk dan diserang rayap.

BIOCIDE INSECTICIDE

Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda bisa menggunakan BioCide Insecticide. BioCide Insecticide adalah teman terbaik bagi para pengrajin furniture, baik yang berskala kecil ataupun berskala besar. Penggunaan obat ini ke kayu akan membuat kayu sekelas sengon pun bisa bertahan sangat lama bebas dari rayap hingga puluhan tahun.

BioCide Insecticide sebagai pengawet bisa digunakan dengan cara diusapkan atau dijadikan larutan rendaman pada kayu pra finishing. Produk ini unggul dibanding yang lain pada berbagai aspek seperti:

  1. Lebih efektif dalam memberikan perlindngan dari berbagai serangan hama
  2. Efek proteksi lebih tahan lama
  3. Tidak menyebabkan kayu sulit dicat
  4. Tidak menyebabkan karat
  5. Mudah digunakan dengan berbagai metode
  6. Merupakan insektisida kontak yang tingkat pencemarannya lebih aman dibanding insektisida sistemik
  7. Menggunakan air dan bukan solvent, sehingga lebih aman untuk digunakan
  8. Harga lebih terjangkau dengan penggunaan produk yang sangat hemat (konsentrasi BioCide Insecticide didesain tinggi)

Kontak dan Pemesanan

Segera pesan BioCide Insecticide sekarang juga. Anda bisa membelinya dengan cara sebagai berikut:

  1. Menghubungi Customer Service kami dan melakukan pemesanan secara online. Cara ini disarankan bagi Anda yang jauh dari Bio Service Point ataupun agen kami. Selain membeli di sini, Anda juga bisa membeli di online shop.
  2. Mengunjungi Bio Service Point dan agen-agen kami. Bio Service Point berlokasi di Jogja, Jepara, dan Cirebon. Untuk agen kami, silahkan hubungi CS kami untuk informasi lebih lanjut.

Nah, kurang lebih itulah contoh-contoh model meja tamu yang menarik. Ada banyak inspirasi yang bisa digunakan saat kita hendak membeli meja sendiri atau bahkan membuatnya. Anda bahkan bisa memanfaatkan barang bekas seperti ban mobil yang tidak terpakai yang dililit dengan tali natural fiber.

Khusus bagi pelaku usaha mebel, jangan lupa untuk mengawetkan meja dulu ya dengan BioCide. Pada akhirnya tak ada artinya meja yang cantik dan harganya mahal akan tetapi tidak memiliki ketahanan yang baik. Pastikan meja bebas rayap hingga kutu bubuk (teter) dengan memanfaatkan insektisida dari kami, BioCide Insecticide.

Semoga informasi ini bermanfaat. Terus ikuti artikel dan tutorial menarik lainnya di antiserangga.com.

promo produk white agent wa-250